KUALA KAPUAS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas, Kalimantan Tengah, menggelar Festival Kota Air yang dilaksanakan pada 29-31 Desember 2023. Kegiatan digelar untuk memeriahkan pergantian tahun 2023-2024.
“Festival Kota Air menyuguhkan berbagai kegiatan mulai dari pencetakan rekor MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) bakar ikan gabus sebanyak 2.024 ekor dengan berbagai macam menu makanan,” kata Pangeran S Pandiangan, selaku Ketua Panitia Pergantian Tahun 2023-2024, Rabu (27/12/2023).
Selain itu, juga ada lomba fashion show yang dilaksanakan pada 30 Desember 2023. Kemudian dilanjutkan lomba menyanyi pada 31 Desember dan dirangkai lomba perahu hias, water show, lampion terbang dan pesta kembang api serta panggung hiburan.
“Untuk pencetakan rekor MURI bakar ikan gabus dilaksanakan 29 Desember. Nanti ikan gabusnya dibawa oleh siapa pun yang sudah dimasak,” terangnya.
Melalui berbagai kegiatan ini, Pangeran berharap Festival Kota Air akan mengundang masyarakat luas untuk datang berkunjung ke Kota Kuala Kapuas. “Kita harapkan orang luar dari Kalimantan dapat berkunjung ke Kapuas. Karena Kota Kapuas ini harus kita angkat sehingga investor juga bisa masuk ke daerah kita,” harapnya.
Untuk lampion terbang dan pesta kembang api akan dilaksanakan di Sungai Kapuas, tepatnya di Dermaga KP3 jalan Jenderal Sudirman Kuala Kapuas. “Kegiatan berpusat di kawasan jalan Jenderal Sudirman Kuala Kapuas, tepatnya di rumah jabatan Bupati Kapuas,” ujar Pangeran. (ant)