Tulus hingga Raisa Bakal Ramaikan Hari Jadi Kota Bogor

Related Articles

BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor akan menggelar beragam acara menyambut peringatan Hari Jadi Kota Bogor (HJB) yang ke-540 pada 3 Juni 2022. Selain festival budaya di alun-alun, ada banyak agenda disiapkan selama satu bulan. Mulai dari acara kebudayaan, pameran UMKM, gowel Bogor, hingga mengundang sederet musisi.

Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud), Ara Wiraswara mengatakan, rangkaian acara menyambut HJB, masuk dalam calendar of event Kota Bogor 2022. Kegiatan dimulai Festival HJB ke-540 pada 28 Mei hingga 26 Juni 2022 di Lapangan Bola Marzuki Mahdi, Cilendek, Kecamatan Bogor Barat.

Kemudian, bazar UMKM sejak pada 3-4 Juni 2022 di Jalan Nyi Raja Permas. “Pada hari yang sama juga kami melaksanakan gelaran seni budaya yang dipusatkan di Balaikota, Alun-Alun Kota dan Mesjid Agung Bogor,” ucapnya.

Event berikutnya Gepang Loop pada 4 Juni. Gepang Loop  bagi para pesepeda mungkin sudah sangat akrab ditelinga karena sudah sering dilakukan para pesepeda. Gepang Loop merupakan perjalanan menaklukkan Gunung Gede Pangrango yang diinisiasi Xplore Bogor, dengan titik awal di Boxies 123 Mall.

Baca Juga:   Kubar Pecahkan Rekor 11.500 Orang Pakai Seraung

“Kegiatan lainnya adalah SV IPB Culture Week, Ciliwung Couple Ride, dan Zero to Zero,” tukasnya.

Ara menambahkan, ada event yang masyarakat Kota Bogor tak boleh ketinggalan yakni Swaraya. Selama dua hari yakni 25 hingga 26 Juni 2022, akan ada semacam konser musik dari artis Tanah Air, mulai dari Raisa, Kunto Aji, RAN, hingga Maliq & D’Essentials. “Untuk 26 Juni nanti ada Tulus, Yura, Fortwenty, dan masih banyak lagi. Kegiatan dipusatkan di Kebun Raya Bogor,” tukasnya. (radar bogor/en)

 

Calendar of Event Kota Bogor 2022

– Festival Hari Jadi Bogor ke 540

Tanggal 28 Mei – 26 Juni 2022, di Lapangan Bola Marzuki Mahdi Cilendek

 

– Bazar UMKM

Tanggal 3 – 4 Juni 2022 di Jalan Nyi Raja Permas

 

– Helaran Seni Budaya

Tanggal 3 Juni 2022 di Balaikota, Alun – Alun Kota dan Mesjid Agung Bogor

 

– Gepang Loop

Tanggal 4 Juni 2022 di Boxies Mall

 

– SV IPB Culture Week

Baca Juga:   IFW 2023 Libatkan 300 Desainer, Angkat Sulam Karawo

Tanggal 4-5 Juni 2022 di Bogor Creative Center

 

– Ciliwung Couple Ride

Tanggal 5 Juni 2022 di Mall Boxies 123

 

– Zero to Zero

Tanggal 11 Juni 2022 di Balaikota

 

– Festival Kampung Wisata

Tanggal 17 Juni – 9 Juli 2022 di Setiap Kampung Wisata

 

– Bogor Open Archery Championship 2022 Piala bergilir presiden

Tanggal 26 Juni – 3 Juli 2022 di Zeni (Puzdiksi)

 

– Bogor Great Sale

Tanggal Juni 2022 di Mall Kota Bogor

 

– Babakti Tugu Kujang

Tanggal 15 – 19 Juni 2022 di Tugu Kujang

 

– Swaraya

Tanggal 25 – 26 Juni 2022 di Kebun Raya Bogor

Bintang tamu Raisa, Kunto Ajim RAN, Maliq & D’Essentials 26, Tulus, Yura Fortwenty

 

– Wisata ke Kampung Seni

Tanggal Akhir Juni 2022 di Sanggar Endas

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img