Tour de Borobudur 2024 Promosikan Potensi Wisata Kebumen Geopark

Related Articles

SALATIGA – Ajang olahraga sepeda Tour de Borobudur XXIV akan digelar pada 7-8 Desember 2024. Kegiatan yang menargetkan 2.000 peserta ini akan menjadi ajang mempromosikan potensi wisata Kebumen Geopark.

“Perlombaan ini menjadi ajang promosi wisata Kebumen Geopark dan Candi Borobudur,” kata Penjabat Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana saat peluncuran Tour de Borobudur 2024 di Salatiga, Minggu (18/8/2024).

Sementara Plt Direktur Utama Bank Jateng, Irianto Harko Saputro menambahkan selain sebagai wisata olahraga, Tour de Borobudur juga bertujuan menggerakkan ekonomi dengan keterlibatan UMKM. “Gelaran ini akan jadi kegiatan tahunan Jawa Tengah,” katanya.

Peluncuran Tour de Borobudur XXIV di Salatiga, Minggu (18/8/2024). (Foto: Istimewa)

 

Terpisah, Ketua Panitia Tour de Borobudur, Hendra Dharmanto, mengatakan, Candi Borobudur menjadi magnet utama dalam promosi wisata, yang didukung dengan berbagai daya tarik wisata Kebumen.

Sejumlah potensi wisata geopark Kebumen antara lain Konservasi Penyu Jogosimo, Hutan Mangrove Kebumen, Roemah Martha Tilaar, dan Goa Petruk. Kebumen Geopark sudah ditetapkan sebagai kawasan geopark nasional sejak 2018.

Baca Juga:   Momentum MXGP 2024 Kenalkan NTB kepada Dunia

“Tour de Borobudur menjadi salah satu ajang pendukung pengajuan Kebumen Geopark menjadi UNESCO Global Geopark,” ujarnya. (ant)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img