Rayakan HUT RI, Kemenparekraf dan JKT48 Kolaborasi Gelar Melodi Kemerdekaan

Related Articles

JAKARTA – Untuk merayakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI), Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali menyelenggarakan event bertajuk Melodi Kemerdekaan 2024 yang merupakan program rutin Kemenparekraf dalam menyambut Hari Kemerdekaan RI.

Kali ini Kemenparekraf menggandeng grup idol JKT48 untuk menyukseskan lomba Melodi Kemerdekaan 2024. Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno menjelaskan Melodi Kemerdekaan merupakan kegiatan yang mengajak masyarakat memeriahkan peringatan HUT RI dengan melakukan aransemen ulang lagu-lagu daerah.

“Diharapkan melalui kegiatan ini dapat mendorong perkembangan subsektor musik di Indonesia,” kata Menparekraf dalam “The Weekly Brief with Sandi Uno” yang diselenggarakan secara hybrid, Senin (5/8/2024).

Direktur Komunikasi Pemasaran Kemenprekraf, Titus Haridjati, mengatakan, ada 9 lagu daerah yang dapat dipilih untuk dilakukan aransemen ulang.  “Aransemen bisa dikreasikan dengan gaya dan aransemen masing-masing, baik secara perorangan maupun grup,” kata Titus.

Masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam Melodi Kemerdekaan dapat mengirimkan karyanya mulai 3 Agustus hingga 25 Agustus 2024.  “Harapannya bekerja sama dengan JKT48 kali ini dapat menyalakan semangat kemerdekaan,” seru Titus.

Baca Juga:   Komite Musik DKJ Gelar International Ethnic Music Festival
Menparekraf, Sandiaga Salahuddin Uno bersama tiga personel JKT48 dalam acara “The Weekly Brief with Sandi Uno”. (Foto: Kemenparekraf)

 

Dia menjelaskan, masyarakat diajak untuk mengkreasikan lagu-lagu daerah sesuai dengan gaya masing-masing. Buatkan kreasi semenarik mungkin dan unggah di Reels Instagram dan ceritakan dalam caption unggahan video tersebut.

“Kolaborasi ini sangat menyenangkan. Kita sebagai mewakili anak muda indonesia sangat senang. Apalagi kita senang juga disuruh nyanyi lagu-lagu daerah,” ujar Lulu, personel JKT48.

Personel JKT48 lainnya, Freya juga menungkapkan pihaknya senang diajak untuk mengkreasikan lagu-lagu daerah. “Dengan mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk berkreasi dengan lagu-lagu daerah, tentu sebagai wujud cinta Tanah Air,” tuturnya.

Senada dengan dua temannya, Oniel berpendapat dengan keterlibatan JKT48 dalam program Melodi Kemerdekaan 2024 dapat ikut membantu pemerintah dalam memberikan pengaruh positif kepada anak muda di Indonesia. “Lagu daerah kan juga mengandung banyak makna positif yang bisa kita ambil,” pungkasnya. (cha)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img