Perupa Jatim Melukis Bareng di Kanvas 20 Meter

Related Articles

SURABAYA – 22 pelukis menggoreskan kuas di atas kanvas sepanjang 20 meter saat gelaran Painting Exhibition Renjana Ing Ati, Minggu (13/2/2022) di selasar Cafe Taman Sari, Surabaya Suites Hotel.

Mereka mencoba menampilkan teknik masing-masing. Teguh Kamajaya misalnya. Perupa yang akrab disapa Pak Te tersebut, melukis sosok Kumbakarna dan seekor harimau. Tokoh pewayangan itu memiliki filosofi mendalam bagi dirinya.

Kumbakarna merupakan seorang raksasa. Memiliki perawakan sangat tinggi dan berwajah mengerikan, tetapi bersifat perwira dan sering menyadarkan perbuatan kakaknya yang salah.

“Kumbakarna adalah gambaran sosok tegas dan cinta tanah air,” kata Pak Te, Minggu (13/2/2022).

Sementara itu, Esti dan Ami Tri menyajikan goresan ceria bunga-bunga bermekaran penuh warna. “Saya ingin memberikan semangat energi baru kepada kawan-kawan lewat lukisan ini,” ujar Ami.

Acara ini merupakan momen reuni spesial bagi 22 pelukis yang sejak awal Februari kemarin mengikuti pameran bersama. Mereka datang dari berbagai kota di Jawa Timur.

Tema yang diusung kali ini adalah Renjana Ing Ati. Artinya romansa dalam hati, sebagai wujud kasih sayang sesama umat manusia dengan imajinasi berbeda dari masing-masing pelukisnya.

Baca Juga:   Kirab Budaya Paguyuban Joyoboyo Kediri di Kutim

Terpisah, GM Surabaya Suites Hotel Firman S Permana mengapresiasi para pelukis yang telah memberikan healing bagi para pengunjung hotel. Kesan menenangkan jiwa muncul saat pertama kali memasuki lobi utama.

“Hidup ini perlu keseimbangan. Apalagi saat pandemi yang belum juga benar-benar usai seperti sekarang. Melihat karya-karya seniman ini bikin hati tenang,” ungkap Firman.

Dia berharap pameran dan kegiatan melukis bersama di Surabaya Suites Hotel ini bisa memberikan motivasi untuk menumbuhkan kecintaan dan penghargaan kepada buah karya para seniman Indonesia khususnya Jawa Timur. (en)

Pewarta: Lely Yuana

Editor: Deasy Mayasari

Foto: www.timesindonesia.co.id

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img