Muslimah Creative Day 2022, Ada Nabilah Ayu hingga Ivan Gunawan

Related Articles

JAKARTA – Event Islami yang penuh dengan konten muslimah digelar di Jakarta sepanjang akhir pekan ini. Bertajuk Muslimah Creative Day 2022, beragam konten disajikan sejak Kamis (23/6/2022) hari ini hingga Minggu (26/6/2022).

Dikutip dari detikcom, berikut 3 hal yang paling dinantikan:

1. Obrolan inspiratif bersama figur publik

Muslimah Creative Day 2022 akan menghadirkan sederet nama besar di industri hiburan Tanah Air. Mulai dari musisi, bintang televisi, desainer, hingga influencer. Para figur publik akan berbagi pengalaman dalam sesi bincang-bincang inspiratif dengan tema yang juga beragam.

Tercatat ada nama Nabilah Ayu dan Amanda Rawles yang akan turut hadir dalam sesi inspiring talks di Muslimah Creative Day 2022. Selain itu, ada pula Chikita Fawzi, Dara Arafah, hingga Farhati Baswedan, founder Ibu Ibu Kota, sekaligus istri dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

2. Sajian dari Ivan Gunawan

Ivan Gunawan tak hanya sosok figur publik dan bintang layar kaca, dia juga seorang desainer kenamaan. Dalam Muslimah Creative Day 2022 yang digelar dalam rangka merayakan ulang tahun ke-10 SCARF MEDIA ini, Ivan Gunawan akan berpartisipasi dalam event fashion show.

Baca Juga:   Lebih 20 Event Digelar Saat Hari Pers Nasional

Brand dari sang desainer bakal dipamerkan bersama dengan brand lokal seperti Ladycrown, Vivi Zubedi, Maima Indonesia, AM by Anggia Sari dan Chayra. Fashion show akan digelar sebagai penutup pada hari Sabtu dan Minggu, 25 dan 26 Juni 2022.

3. Keseruan, hiburan, dan syariah

Selain dua acara yang sudah disebutkan sebelumnya, Muslimah Creative Day 2022 juga akan diramaikan oleh bazaar fashion dan makanan. Selain itu, akan ada banyak booth hobby hingga industri kesehatan syariah yang ditampilkan di sini.

Kalau kamu termasuk penyuka seni, akan ada instalasi seni yang dipamerkan. Kamu bisa menikmati setiap sudutnya atau datang untuk memotret karya seninya, semua boleh!

Muslimah Creative Day 2022 digelar oleh SCARF MEDIA di Pulau Satu & Dome Senayan Park mulai Kamis, 23 Juni 2022 hingga Minggu, 26 Juni 2022. Acara itu dibuka untuk umum dan tidak dipungut biaya apapun. (dtc)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img