Libur Iduladha, Pengunjung Banjiri Jakarta Fair 2024

Related Articles

JAKARTA – Jakarta Fair 2024 yang digelar di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran menjadi target destinasi warga Jakarta dan sekitarnya. Beragam produk di Jakarta Fair 2024 menyita perhatian sehingga selalu dipadati pengunjung. Antusiasme pengunjung bertambah saat libur Iduladha, Senin (17/6/2024).

Para pengunjung terlihat memadati area panggung konser hingga ratusan booth produk kuliner, elektronik, otomotif, hingga produk kosmetik. Booth produk kosmetik yang terletak di area Hall B1 dan B2 bisa disebut sebagai salah satu titik yang dipadati para kaum hawa.

Beragam produk kecantikan bertebaran di Hall tersebut. Sebut saja Focallure, Pink Flash, Wardah, Madame Gie, Somethinc, Dear Me Beauty, Y.O.U, BLP, dan masih banyak lainnya. Produk skincare pun banyak diburu. Mulai dari Azarine, Avoskin, Wardah, Scarlett, Bio Beauty Lab, Whitelab, Viva, Kojiesan, MS Glow, dan masih banyak lagi.

Pengunjung perempuan berburu berbagai produk kecantikan di area Hall B1 dan B2 JIExpo Kemayoran, Jakarta. (Foto: Nicha)

 

Madame Gie misalnya, menjual berbagai jenis kosmetik mulai dari Rp10 ribuan. Tak hanya itu, produk skincare turut dijual dengan harga Rp1.500 per piece. Booth Salsa menjual produknya mulai dari Rp5.000 hingga Rp10.000. Di sini, pengunjung bebas memilih produk yang diingikan, sesuai dengan keterangan.

Baca Juga:   Coldplay Sebut Penonton di Jakarta Terbaik yang Pernah Ada

Di booth parfume Moris menawarkan paket bundling menarik yang tak boleh dilewatkan. Harga yang ditawarkan cukup murah, yakni mulai dari Rp40.000, pengunjung bisa membawa dua produk sekaligus.

Produk-produk lainnya seperti Viva, Wardah, Focallure, hingga The Body Shop turut menawarkan promo dan diskon menarik yang tak boleh dilewatkan. Hal ini merupakan kesempatan baik bagi kaum hawa yang ingin berbelanja produk kosmetik dengan harga terjangkau.

“Seneng banget, karena murah-murah semua. Kalau beli di luar belum tentu bisa dapat harga segini,” kata Ria, salah satu pengunjung yang datang dari Tangerang, kepada Event Nusantara, Senin (17/6/2024).

Ria mengaku datang bersama keluarga. Bahkan, dia juga membuka jasa titip (jastip) untuk teman-temannya yang tidak atau belum sempat datang ke JFK 2024.

Pengunjung tak perlu khawatir dengan suasana JFK 2024 yang padat. Karena, penyelenggara JFK tahun ini memanjakan pengunjung dengan menghadirkan angkutan khusus bernama ‘Wara Wiri’. Wara Wiri adalah kendaraan yang bisa ditumpangi pengunjung untuk berkeliling di area Jakarta Fair Kemayoran. Angkutan khusus ini sangat membantu pengunjung yang merasa lelah usai mengeksplor arena Jakarta Fair.

Baca Juga:   Indonesia Tuan Rumah Pameran Helikopter

Uniknya, beberapa armada Wara Wiri yang dihadirkan di JFK 2024 didesain mirip dengan transportasi umum. Sebut saja Bajaj, Mass Rapid Transit (MRT), dan TransJakarta. Angkutan yang terdiri dari tiga gerbong ini dapat mengangkut banyak orang sekali jalan. Kendaraan ini memudahkan pengunjung untuk melihat beragam booth yang tersedia di arena Jakarta Fair 2024.

Pengunjung pun tak perlu ragu menaiki kendaraan ini karena ada petugas keamanan yang berjaga di setiap armada hingga sampai ke lokasi tujuan. Mulai dari sisi depan Gedung Pusat Niaga (GPN) menuju Gambir Expo maupun sebaliknya. Pengunjung yang ingin menumpang, bisa menuju loket Wara Wiri di sisi area depan Gedung Pusat Niaga maupun di Gambir Expo.

Harga tiket yang ditawarkan pun cukup murah, yakni Rp15.000 per orang untuk sekali jalan. Sedangkan untuk rute bolak-balik yakni Rp20.000 per orang.

Sekadar informasi, untuk pekan kedua, 17-23 Juni 2024, sederet musisi yang bakal tampil memeriahkan Jakarta Fair 2024, di antaranya For Revenge, Last Child, Fiersa Besari, The Adams, The Sigit, The Upstairs, Fourtwnty, hingga Tipe X. (cha)

Baca Juga:   Aksi Penuh Energi JoJo di Panggung Spesial Java Jazz
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img