LED Cube Berikan Pengalaman Kreativitas Lebih Menarik

Related Articles

JAKARTA – Di tengah pesatnya kemajuan teknologi saat ini, tentu membawa pengaruh yang signifikan khususnya di dunia industri periklanan, promosi hingga industri event di Indonesia. Salah satunya, dengan kehadiran produk LED Cube yang mampu mencuri perhatian para pengunjung di setiap event.

PT Karindo Mitra Internasional atau Karindo LED adalah satu perusahaan di bidang penjualan dan penyewaan LED Display dan Video Processor yang kerap menghadirkan produk LED Cube pada event-event berkelas nasional dan internasional.

Produk LED Cube yang disajikan oleh Karindo LED ini memiliki ukuran 50 cm x 50cm di setiap 5 sisinya dan mempunyai ukuran pixel sebesar 2.5 mm, 2.9 mm dan 3.9 mm. Sehingga membuat kebutuhan event lebih menarik, terlebih untuk acara launching (peluncuran), peresmian dan lain sebagainya.

“Bahkan, LED Cube ini juga bisa digunakan sebagai media hand scanner,” jelas Staf Karindo LED, Intan kepada Event Nusantara, belum lama ini.

Beberapa macam produk LED Cube yang dimiliki oleh Karindo LED dan kerap digunakan di berbagai event. (Foto : Dok. Karindo)

 

Baca Juga:   The New Leica BLK360, 3D Laser Scanner untuk Berbagai Kebutuhan

Memang biasanya, masyarakat awam atau pengunjung suatu event terbiasa melihat layar LED dalam bentuk videotron yang datar dan biasa saja. Akan tetapi, dengan kehadiran kubus LED ini patut diakui membawa pengalaman baru yang menarik bagi masyarakat dan pengunjung, dengan memberikan kesan yang lebih unik dan kreatif.

Dengan memiliki 5 sisi dari berbagai sudut pandang yang tersedia, pengunjung dapat melihat konten dari semua sisi kubus. Pastinya ini menciptakan pengalaman yang interaktif. Bukan hanya menarik secara visual saja, tetapi juga memungkinkan pesan atau promosi untuk disampaikan dengan cara yang lebih dinamis dan efektif.

Namun, dengan segala kecanggihan teknologi LED Cube ini tentunya juga tetap harus didukung oleh pihak penyelenggara dengan menyajikan konten yang inovatif. Tujuannya, untuk dapat lebih meninggalkan kesan luar biasa bagi siapapun yang melihatnya.

Mengenai keunggulan LED Cube ini, Intan pun juga membenarkan bahwa LED Cube ini tak jarang digunakan atau dipakai dalam event-event bersifat peluncuran produk, iklan atau promosi produk oleh perusahaan-perusahaan besar di Indonesia.

Baca Juga:   Makin Terkesan Mewah, Cantiknya Pelaminan dengan Layar LED

“Kelebihannya, system control-nya memang mudah dan pada umumya hanya melalui laptop dan menggunakan processor. Sehingga kalau untuk event promosi produk, membuat event yang ada menjadi lebih menarik dan penyampaian ikan produknya lebih modern,” jelas Intan.

Untuk proses pemasangan atau instalasinya, lanjut Intan, LED Cube ini menggunakan standing dengan teknik knockdown. Sehingga, dapat diatur posisinya sesuai keinginan aatu kebutuhan.

Adapun di balik segala macam keunggulan LED Cube ini, tetap pula memiliki beberapa kekurangan. Salah satunya, ukuran pixel LED Cube ini terbilang jauh lebih kecil dibandingkan dengan produk LED lainnya.  “Jadi sangat rentan, dan dalam proses handling setup-nya juga minimal harus dilakukan oleh 2 orang. Karena produk ini cukup high risk juga,” imbuhnya. (cha)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img