IVENDO Sukses Gelar Munas-3, Tegaskan Komitmen Hadapi Tantangan Industri Event Nasional

Related Articles

JAKARTA – Dewan Industri Event Indonesia (IVENDO) sukses menyelenggarakan Musyawarah Nasional ke-3 (Munas-3) pada 16-17 Mei 2025 di Jakarta. Mengangkat tema “Satu Tekad untuk Hebat!”, acara ini menjadi tonggak penting dalam merumuskan arah strategis organisasi di tengah tekanan ekonomi global, dinamika politik nasional, dan kebijakan efisiensi anggaran yang memengaruhi ekosistem industri event.

Lebih dari 200 peserta hadir, terdiri dari perwakilan pengurus 21 Dewan Pimpinan Daerah (DPD), anggota dari berbagai provinsi, serta mitra industri. Mereka berkumpul untuk membahas masa depan industri event di Indonesia yang kini dihadapkan pada tantangan serius, namun juga peluang untuk berinovasi dan tumbuh lebih kuat.

Ketua Umum IVENDO periode 2022-2025, Mulkan Kamaludin, menegaskan kondisi sulit bukan menjadi penghalang, melainkan kesempatan untuk menunjukkan visi dan ketangguhan organisasi. “Menghadapi tantangan ini bukanlah hambatan, melainkan peluang untuk menegaskan diri sebagai organisasi yang visioner dan solutif,” kata Mulkan.

Ia juga menambahkan Munas-3 menjadi momentum penting dalam merumuskan arah dan strategi IVENDO dalam menyelenggarakan berbagai event di Indonesia. “Tentunya Munas ke-3 ini akan menetapkan arah strategis bagi pertumbuhan kami ke depan dan memastikan kualitas penyelenggaraan event di Indonesia terus ditingkatkan,” imbuh Mulkan.

Baca Juga:   LANY Sukses Hibur Penggemar dalam Konser Tur Asia Jakarta
Irvan Mahidin Sukamto (baju putih) menerima tongkat kepemimpinan sebagai Ketua Umum IVENDO periode 2025-2028 dalam prosesi serah terima jabatan pada Munas-3 di Jakarta. (Foto: Fajri/Event Nusantara)

 

Pada sesi penutupan, Munas-3 menghasilkan kepemimpinan baru untuk periode 2025-2028. Irvan Mahidin Sukamto dari PT Gemalindo Kreasi Indonesia terpilih sebagai ketua umum, sementara Evan Saepul Rohman dari PT Rivan Media Utama ditunjuk sebagai Sekretaris Jenderal.  Pemilihan yang berlangsung demokratis ini memperkuat komitmen IVENDO terhadap visi kolektif, inovasi, dan kolaborasi lintas sektor.

Selain agenda utama pemilihan pengurus, Munas-3 juga menghadirkan tiga program unggulan yang menunjukkan keseriusan IVENDO dalam mendorong profesionalisme dan kapasitas sumber daya manusia industri event.

  1. Sertifikasi Kompetensi Profesi (Batch 7)

Diselenggarakan bersama LSP Event Professional Indonesia, program ini membuka kesempatan uji kompetensi di bidang Event Logistik, Venue Management, dan Event Planner.

 

  1. Webinar “Kuliah S2 melalui Program RPL”

Bekerjasama dengan Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma (UnSurya), webinar ini mengulas program percepatan gelar magister melalui Recognition of Prior Learning (RPL), solusi bagi para profesional yang ingin melanjutkan studi tanpa mengorbankan pekerjaan.

Baca Juga:   Tingkatkan Kualitas Industri Event, DPD Ivendo Bali Gelar Sertifikasi MICE Keempat

 

  1. Dialog Interaktif “Pivot & Prosper: Rethinking Corporate Events Post–Austerity Measures”

Forum diskusi yang melibatkan perwakilan korporasi dan institusi untuk berbagi strategi inovatif dalam menyelenggarakan event korporat di tengah era efisiensi anggaran.

Suasana Dialog Interaktif bertajuk “Pivot & Prosper: Rethinking Corporate Events Post-Austerity Measures” dalam rangkaian Munas ke-3 IVENDO yang digelar di Jakarta. (Foto: Fajri/Event Nusantara)

 

Ketua Umum terpilih, Irvan Mahidin Sukamto atau akrab disapa Ipank, menyampaikan optimismenya terhadap masa depan industri event Indonesia. “Kami bangga bahwa Munas-3 bukan hanya ajang merumuskan arah strategis IVENDO, tetapi juga platform peningkatan kompetensi dan kolaborasi nyata,” ujarnya.

Irvan juga menegaskan komitmennya bersama jajaran pengurus baru IVENDO untuk mendorong kemajuan industri event nasional agar mampu bersaing di tingkat yang lebih tinggi, baik secara kualitas maupun daya saing global. “Dengan tim kepengurusan baru, kami siap membawa industri event Indonesia ke level yang lebih tinggi,” ujar Irvan menutup pernyataannya. (fajri)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img