IIMS 2023 Ajak Seluruh Ekosistem Otomotif Berperan Tumbuhkan Industri Otomotif

Related Articles

JAKARTA – Dyandra Promosindo siap menyelenggarakan pameran otomotif terbesar di Tanah Air, Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. Dengan mengusung tagline Bringing Opportunity for Otomotive Society Together (BOOST), IIMS 2023 mengajak seluruh ekosistem otomotif untuk berperan serta dalam meningkatkan pertumbuhan industri otomotif nasional.

IIMS yang akan digelar pada 16-26 Februari 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta turut didukung oleh MUFG Bank, Ltd. dan PT Bank Danamon Indonesia, Tbk (Danamon) sebagai official bank partner serta Adira Finance (PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk.) sebagai official multifinance partner.

MUFG Bank sebagai perusahaan induk akan berkolaborasi dengan mitra lokalnya yaitu Bank Danamon dan Adira Finance, turut berpartisipasi pada perkembangan industri otomotif nasional melalui solusi pembiayaan otomotif. Program serta promo menarik yang akan ditawarkan kepada para pengunjung IIMS antara lain bunga spesial dan Adira Finance Goes To MotoGP 2023.

Hafid Hadeli, Wakil Direktur Utama, PT Bank Danamon Indonesia Tbk. dalam acara Media Gathering, Kamis (12/1/2023) di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta menjelaskan sebagai sebuah grup, Danamon bersama Adira Finance dan didukung oleh MUFG, memiliki aspirasi untuk senantiasa aktif terlibat di dalam perkembangan industri otomotif nasional, yang merupakan salah satu sektor dengan kontribusi terbesar terhadap perekonomian Indonesia.

Baca Juga:   IIMS 2023 Siapkan Skybrigde dan Kolam Buatan

“Itulah sebabnya Danamon bersama Adira Finance dan didukung oleh MUFG hadir kembali melengkapi otomotif pilihan anda di IIMS 2023,” tegas Hafid. Hafid menyakini IIMS 2023 menjadi salah satu pameran otomotif paling bergengsi tahun ini, dan akan memicu semakin tumbuh berkembangnya sektor otomotif Indonesia untuk tahun-tahun berikutnya.

Sementara Tadanobu Hirano, Managing Director, Deputy Head of Japanese Corporate Banking, MUFG Bank, Ltd., Jakarta Branch mengatakan, partisipasi MUFG Bank bersama dengan mitra strategis lokal, Danamon dan Adira Finance, di acara ini merupakan bukti kuat dukungan mereka terhadap sektor otomotif.

Deretan peserta yang telah konfirmasi ikut serta pada IIMS 2023 dari brand roda empat di antaranya Astra Daihatsu, BMW, Chery, DFSK, Honda, Hyundai, Mitsubishi, MG, Subaru, Suzuki, Toyota, Wuling serta lima brand yang berada dibawah Indomobil grup yakni Audi, Citroen, KIA, Nissan, Volkswagen (VW).

Sementara dari brand roda dua yang akan hadir Astra Honda Motor, Benelli-Keeway, Energica, Husqvarna, Italjet, KTM, Niu, Royal Alloy, Royal Enfield dan Yamaha. Sedangkan pada brand kendaraan listrik roda dua diikuti Gelis, Ion Mobility, Rakata, Selis dan Smartby. Sebagai salah satu highlight akan hadir Yadea yang merupakan brand dibawah naungan Indomobil Group, pertama kali memamerkan produk mereka di IIMS 2023.

Baca Juga:   Banda Aceh Siap Gelar Anugerah Pesona Indonesia

Selain official bank partner dan official multifinance partner, IIMS 2023 juga berkolaborasi dengan Mobbi sebagai official trade-in partner, Bridgestone sebagai official tire partner serta Namota dan V-Kool Indonesia. Mereka semua menyatakan kesiapannya untuk mendukung perhelatan IIMS tahun ini. (hds)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img