Eksotika Bromo 2022 Sambut Yadnya Kasada

Related Articles

PROBOLINGGO – Festival Eksotika Bromo 2022 kembali digelar secara langsung di Kaldera Bromo, di Dusun Cemoro Lawang, Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo. Selama 2 tahun Pandemi Covid-19, festival kebudayaan yang dihelat Pemkab Probolinggo itu digelar secara virtual.

Meski digelar secara terbuka selama 2 hari pada tahun ini, panitia penyelenggara yakni Komunitas Seni Jatiswara Indonesia menerapkan protokol kesehatan super ketat bagi para pengunjung yang telah membeli tiket untuk menyaksikan festival tersebut.

Kali ini Festival Eksotika Bromo 2022 mengambil tema Ruwat Rawat Segoro Gunung serta Majukan Pariwisata Ekonomi Kreatif di wilayah Bromo Tengger Semeru. Ada sekitar 700 seniman dari 4 kabupaten penyangga Bromo Tengger Semeru yang terlibat. Baik dari Lumajang, Malang, Pasuruan, dan Probolinggo.

Pada penutupan acara Minggu (12/6/2022), dilakukan kegiatan ritual Ruwat Gunung agar pandemi Covid-19 menghilang dan Indonesia bebas bencana. Masih ada suguhan kesenian yang akan ditampilkan untuk memenuhi dahaga masyarakat akan pengalaman menonton pertunjukan secara langsung.

Ada Rampak Jaranan WBTB Jatim, Jaranan Slining Lumajang, Rampak Barong Tengger, Instalasi Barong 4 Kabupaten Penyangga Bromo Tengger Semeru, Reog Sardulo Djojo, Kolaborasi Duta Kesenian Indonesia, Tari Kiprah Glipang, Lab Remo, Higayon Singers (Lukisan Indonesia), Pembacaan Memori Tengger, dan Sendratari Kolosal Kidung Tengger.

Baca Juga:   Jappa Jokka Festival Cap Go Meh Jadikan Makassar Makin Inklusif

Pembina Penasehat Komunitas Seni Jatiswara Indonesia Kariadi bersyukur setelah 2 tahun digelar virtual Festival Eksotika Bromo 2022 kembali digelar langsung. Ia menyebutkan, antusiasme masyarakat dalam menonton acara itu sangat tinggi. Terbukti dengan 1.000 tiket yang telah terjual.

“Sudah 2 tahun absen dan digelar secara virtual pada tahun 2022 ini kembali bisa di gelar secara langsung. Antusiasme masyarakat ternyata sangat tinggi. Ada 1.000 tiket yang sudah terjual,” ujar Kariyadi dikutip dari detikJatim, Sabtu (11/6/2022).

Turut hadir pada Eksotika Bromo 2022 hari pertama artis Astri Welas yang kebetulan sedang ada kegiatan syuting di Bromo. Asri pun mengaku kagum dengan keindahan pagelaran seni di alam terbuka. Ia berharap even seperti Festival Eksotika Bromo itu bisa lebih dikenal ke seluruh penjuru dunia.

“Kagum para seniman. Semua warga Tengger Bromo. Sangat indah ada pagelaran seni di alam terbuka seperti ini. Apalagi di lautan pasir Gunung Bromo. Semoga even ini bisa maju dan mendunia,” katanya.

Festival Eksotika Bromo 2022 ini adalah acara rutinan menjelang perayaan Yadnya Kasada yang jatuh pada 15 dan 16 Juni mendatang. (detik/en)

Foto: M Rofiq/detikJatim
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img