JAKARTA – Lion Parcel (PT Lion Express) resmi meluncurkan LIOLIO, tokoh digital yang menjadi Virtual CEO pertama di Indonesia, dalam sebuah strategi komunikasi baru yang menyasar generasi muda.
Peluncuran ini menandai langkah berani Lion Parcel dalam memperkuat posisi mereka di era digital, sekaligus mempererat hubungan emosional dengan konsumen muda yang kini memegang peranan penting dalam ekosistem ekonomi digital.
“LIOLIO adalah simbol semangat baru kami untuk menjalin komunikasi yang lebih akrab dan mudah diingat masyarakat, khususnya generasi muda,” ujar Kenny Kwanto, Chief Marketing Officer Lion Parcel.
Keseruan acara LIOLIO CEO Experience Zone gelaran Lion Parcel di Sarinah, Thamrin, Jakarta dalam rangka memperkenalkan LIOLIO ke publik secara lebih luas. (Foto: Istimewa)
Dengan karakter yang energik dan visual yang khas, LIOLIO hadir membawa semangat kampanye #BeraniDiandelin, sejalan dengan gaya komunikasi yang kini semakin visual dan interaktif di berbagai platform digital. Karakter ini juga akan menjadi jembatan untuk menyampaikan nilai-nilai dan layanan Lion Parcel secara lebih konsisten, kreatif, dan relevan.
Layanan unggulan REGPACK tetap menjadi favorit berkat kombinasi antara keandalan dan harga yang bersaing. Sektor pengiriman dari pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), terutama di bidang fesyen, masih menjadi yang paling dominan. Hal ini menunjukkan kepercayaan yang kuat dari pelaku usaha terhadap layanan logistik Lion Parcel.
Dalam rangka memperkenalkan LIOLIO ke publik secara lebih luas, Lion Parcel menggelar rangkaian aktivitas interaktif di Sarinah, Jakarta, pada 17-20 April 2025. Salah satu momen mencuri perhatian terjadi saat Car Free Day (CFD) di kawasan Thamrin, Minggu (20/4/2025), ketika sejumlah peserta menggendong tas LED yang menampilkan ikon dan animasi LIOLIO.
Beberapa tampilan tas LED yang turut mempromosikan LIOLIO. (Foto: Istimewa)
Tas LED futuristik tersebut merupakan hasil kolaborasi dengan Karindo LED, perusahaan penyedia solusi iklan kreatif. Dengan layar digital yang dapat menampilkan teks, gambar, hingga animasi GIF, tas ini tak hanya menarik perhatian, tetapi juga berfungsi sebagai media komunikasi dan iklan bergerak.
“Tas LED ini sistem dayanya pakai powerbank dan untuk memasukkan materinya dikendalikan lewat aplikasi di handphone. Koneksinya via WiFi, dan sudah waterproof, jadi aman kalau kena hujan,” jelas Ariyudha, staf Karindo LED, kepada Event Nusantara.
Ariyudha juga menyebutkan telah mengeluarkan 14 unit tas LED khusus untuk acara ini, dari total 25 unit yang mereka miliki. Menurutnya, tas LED kini mulai dilirik sebagai media promosi unik yang bisa menunjang aktivitas brand activation secara mobile. (cha)