Sudah 6.226 Calon Pembeli Mendaftar pada TEI 2024

Related Articles

JAKARTA – Calon pembeli (buyer) yang telah mendaftar untuk hadir pada pameran Trade Expo Indonesia (TEI) ke-39 tercatat 6.226 orang hingga akhir September 2024. Para calon pembeli terdaftar ini berasal dari  107 negara, termasuk Indonesia. Kementerian Perdagangan (Kemendag) optimistis jumlah pembeli terdaftar akan terus bertambah hingga hari pelaksanaan TEI ke-39.

“Kemendag mencatat, hingga 27 September 2024, calon pembeli yang telah mendaftar untuk hadir di TEI ke-39 mencapai 6.226 orang. Kami optimistis calon pembeli terdaftarakan terus bertambah hingga hari  pelaksanaan TEI ke-39,” ungkap Direktur Jenderal Pengembangan  Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan, Mardyana Listyowati, Sabtu(28/9/2024).

Negara-negara dari pasar ekspor non-tradisional mendominasi calon pembeli terdaftar untuk TEI ke-39 ini. Di urutan pertama, ada calon pembeli terdaftar dari India yang mencapai 463 orang dan urutan kedua ada Nigeria dengan 431 orang. Setelah itu, urutan ketiga, ada calon pembeli dari Malaysia dengan 168 orang. Secara berurutan dari jumlah pendaftar terbanyak, calon pembeli mancanegara peringkat 10 teratas berasal dari India, Nigeria, Malaysia, Pakistan, Tiongkok, Arab Saudi, Australia, Mesir, Filipina, dan Jepang.

Baca Juga:   Festival Sepekan Literasi Tampilkan Prasasti hingga Karya Sastra

Mardyana mengapresiasi hal  tersebut. Menurutnya,  pemetaan ini menggambarkan manifestasi strategi pemerintah dalam menyasar  pasar di negara kawasan non-tradisional seperti Asia Selatan, Timur Tengah, dan Afrika. “Kami juga melihat, peringkat 10 teratas negara asal calon pembeli turut diisi negara-negara yang ada di pasar non-tradisional. Kami melihat ini sebagai hal yang positif karena data tersebut sejalan dengan upaya pemerintah dalam menggarap pasar-pasar ekspor produk Indonesia di kawasan nontradisional,”kata Mardyana.

Sementara  itu, jika dilihat dari kategori produk yang diminati, produk-produk pertanian menjadi kategori yang paling diincar pada TEI ke-39 ini. Berdasarkan peminat terbanyaknya, lima besar kategori produk-produk Indonesia yang diincar para calon pembeli adalah produk pertanian, rempah-rempah, kopi, makanan tersertifikasi halal, dan produk minuman.

TEI ke-39  yang akan digelar pada  9-12  Oktober 2024, merupakan  pameran dagang internasional terbesar di Indonesia yang diadakan setahun sekali. TEI ke-39 akan diadakan di Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD, Tangerang, Banten. TEI ke-39 mengangkat tema “Build Strong Connection with the Best of Indonesia”.  Tema  ini  menjadi penghubung dengan gelaran TEI ke-38 tahun lalu yaitu “Sustainable Trade for Global Economic Resilience”. (*/en)

Baca Juga:   Indocomtech Hadir Lagi di JCC Senayan
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img