Bakal Hadir Festival Musik Pop Punk Pertama dan Terbesar di Indonesia

Related Articles

JAKARTA – Festival musik yang mengutamakan musik pop punk segera hadir di Tanah Air. Festival musik bertajuk Punkspark itu siap mengguncang Jakarta pada 3 Juni 2023.

Sederet band dari berbagai negara dengan genre pop punk siap menghentak Jakarta. Lebih dari 10 band papan atas terkonfirmasi hadir, seperti TOTALFAT (Jepang), Forests (Singapura), Pee Wee Gaskins, Metalican, Murphy Radio, Zeal, Outrage, Cubfires, Saturday Night Karaoke, dan Dongker.

Punkspark digagas oleh Dochi Sadega lewat promotor musik Bersua Entertainment. Dochi diketahui personel band Pee Wee Gaskins yang sudah berpengalaman selama 16 tahun berkarya di industri musik Tanah Air maupun internasional.

Dochi Sadega mengungkapkan alasan menggelar Punkspark. Ia ingin melihat musik pop punk di Indonesia hidup kembali.

“Kami ingin menjadikan Indonesia bagian penting untuk perkembangan subkultur pop punk dengan membuka jalan untuk pop punk bertumbuh semakin besar dengan mengumpulkan roster terbaik dalam skala Asia,” ujar Dochi Sadega selaku CEO Bersua Entertainment kepada awak media, Minggu (16/4/2023).

Baca Juga:   Bali Rockin Blues Festival Digelar di Pantai Mertasari

Dochi Sadega mengaku menggelar Punkspark lantaran terinspirasi festival musik serupa yang ada di Jepang. Namanya Punk Spring.

Dochi Sadega mengatakan Punkspark akan berkolaborasi dengan berbagai komunitas, seperti skateboarder, graffiti artist, street fashion serta local F&B yang sejalan dengan etos kultur pop punk. Sehingga ia berharap pengunjung bisa merasakan pengalaman, mengenal, serta bernostalgia dengan lifestyle pop punk dalam event musik tersebut.

“Punkspark menyediakan suatu event bagi para penggemar dan penggiat skena musik punk dengan konsep yang dikemas secara fun dan dapat diterima oleh semua kalangan karena punk dan street culture tidak bisa dipisahkan”, kata Dochi.

Tiket Punkspark dijual mulai Rp 250.000. Bagi yang berminat sudah bisa mengunjungi situs goersapp.com untuk melakukan pemesanan. Info lebih lanjut kunjungi bersua.co.id atau akun Instagram @punkspark.id

Sekadar diketahui, Bersua Entertainment merupakan anak perusahaan BIGS Group yang bergerak di bidang promotor event dan berfokus ke culture and society.

BIGS Group merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri kreatif yang memiliki beberapa lini bisnis seperti: BIGS Live (event organizer), Byond (digital agency), Bhumi Pictures (production house), dan Bersua Entertainment sendiri (event promotor).  (dtc/en)

Baca Juga:   Everyday Festival 2023 Persembahkan Penampilan Istimewa Godbless
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img