SEMARANG – Sejumlah musisi keroncong tampil dalam Festival Keroncong 2022 yang digelar di kawasan Klenteng Sam Poo Kong, Semarang, Rabu (6/7/2022) dan Kamis (7/7/2022). Acara ini menampilkan Endah Laras, grup CongRock 17, Svarama, Sedulur Keroncong, Orkes Balarama dan Sendratasik UNNES.
Festival keroncong ini pertama kali digelar di kawasan tujuan wisata Semarang tersebut. Penyelenggaraan ini pun diapresiasi para seniman keroncong dan dianggap merangkul para musisi yang semakin tergerus arus budaya pop serta tak banyak pihak yang peduli pada musik itu.
“Tentunya ini terobosan, dan sangat menyentuh kami para musisi keroncong ini yang tidak banyak mendapat ruang untuk tampil,” kata musisi keroncong kawakan, Marco Marnadi dikutip dari CNN Indonesia.
“Mungkin genre kami sudah tua, ketinggalan zaman, tapi jangan salah, keroncong sekarang sudah banyak modifikasinya, dan itu dilakukan dan disukai anak muda,” katanya.
Festival ini juga jadi momen peresmian wadah komunitas musisi keroncong di Semarang yang bernama Jejaring Komunitas Musisi Keroncong Semarang (Jarum Si Kenang) yang dinaungi oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang.
“Kita makin bersyukur ketika difasilitasi wadah atau komunitas. Nantinya kami akan tampil menghibur di tempat-tempat wisata”, kata Marco.
Festival yang digelar oleh Pemerintah Kota Semarang ini disebut diadakan untuk mendongkrak pariwisata ibu kota Jawa Tengah tersebut.
Sekretaris Daerah Kota Semarang Iswar Aminuddin mengatakan, pemilihan keroncong karena mereka menilai keroncong saat ini telah berkembang dan lebih modern.
“Keroncong sekarang lebih modern dan disukai anak muda, dan yang kedua membantu para musisi keroncong di Semarang untuk kembali eksis,” kata Iswar.
Ia pun mengatakan Festival Keroncong Sam Poo Kong ini menjadi langkah awal penyelenggaraan pentas musik di lokasi wisata Semarang. (cnn/en)
Foto: CNN Indonesia