JAKARTA – Forum Komunikasi Masyarakat Kudus (FKMK) bakal menghelat Festival Kudus di Jakarta pada 21 dan 22 Mei 2022 di Museum Satria Mandala, Jakarta. Aneka seni budaya dan kuliner akan disajikan pada acara tahunan tersebut.
Lewat acara ini diharapkan kebudayaan dan kuliner Kudus semakin dikenal masyarakat, terutama warga DKI Jakarta dan sekitarnya. Festival Kudus dimeriahkan aneka kesenian, seperti tari batik, seni barongan, ketoprak hingga wayang klithik khas Wonosoco Undaan Kudus.
Kesan nostalgia pun juga dijamin akan tercipta untuk melepas rindu para perantauan yang kangen budaya Kudus. Untuk lebih menghidupkan suasana, kuliner khas Kota Kretek juga akan diboyong dari Kudus dan dihadirkan di festival yang dihelat selama dua hari.
Adapun makanan-makanan itu di antaranya, sang primadona lentog dan soto kudus, sate kerbau, sego tahu, opor gosong, sego jangkrik, dan makanan yang sedang naik daun yakni getuk nyimut.
Selain budaya dan kuliner, Ketua Panitia Acara Kudus Festival Himawan Noor Tauriq memastikan, pihaknya akan memboyong puluhan produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) asli Kudus ke festival tersebut.
Tujuannya, tentu memperkenalkan produk-produk kreatif itu ke pangsa pasar yang lebih besar, yakni Jakarta Bogor Depok Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). ’’Dua tahun kami tidak menggelar acara tahunan ini karena pandemi melanda Indonesia, namun selama itu kami menyadari satu hal. Banyak UMKM di Kudus tumbuh dan mekar dengan menawan. Kami ingin menunjukkan kualitas mereka,” kata Himawan dikutip dari Jawa Pos.
Dia menyebut, sudah waktunya produk-produk UMKM Kudus berbicara lebih di pangsa pasar nasional. FKMK, ingin membantu hal itu terwujud karena yakin banyak sekali produk buatan Kota Kretek yang berkualitas tinggi, sehingga layak ada di pasar nasional.
’’Ini adalah festivalnya warga Kudus di Jakarta. Kami ingin menghadirkan sebuah acara di mana suasananya kami buat sedemikian mirip dengan Kudus, mulai dari budaya, makanan, hingga suasana,” kata Ketua FKMK Jakarta Marskal Madya TNI (Purn) Eris Herryanto. (jp/en)